oleh

Pemda Muratara Gelar STQH Ke-III Tahun 2025

MURATARA, JURNAL SUMATRA -Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) menggelar acara seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadist (STQH) Ke-III tahun 2025, berlangsung meriah di depan Gedung Kantor Bupati Muratara.

Acara ini diawali dengan pemukulan beduk oleh Bupati Muratara, H. Devi Suhartoni, yang secara simbolis membuka acara tersebut. Senin (10/3/2025)

Acara yang dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan pejabat setempat ini dihadiri oleh Bupati Muratara, Wakil Bupati Muratara, Kapolres Muratara, Dandim 0406, seluruh kepala OPD Muratara.

Serta tampak hadir Camat dan Kades se-Muratara, peserta dari 7 kecamatan di Kabupaten Muratara. Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh para tamu undangan yang turut meramaikan perhelatan STQH tersebut.

Kabag Kesra Kabupaten Muratara, H. Irwan S. Sastro, dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur atas terselenggaranya STQH tahun 2025 dengan sukses dan meriah.

“Alhamdulillah, pelaksanaan STQH tahun ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses, serta mendapat antusiasme yang tinggi dari masyarakat,” ujarnya.

Bupati Muratara, H. Devi Suhartoni, dalam pidato pembukaannya menyampaikan bahwa acara ini merupakan pidato keempatnya setelah sebelumnya lebih banyak membahas tentang masalah banjir.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyampaikan pesan kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan STQH agar menjalankan amanah dengan baik sesuai dengan sumpah yang telah diambil.

“Melalui acara STQH ini, saya menitipkan amanah kepada seluruh yang terlibat agar bisa menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan menjaga komitmen untuk menjaga keharmonisan serta persatuan,” ucap Bupati Muratara.

Bupati Devi juga menegaskan bahwa kemajuan Kabupaten Muratara tidak dapat tercapai hanya dengan usaha satu pihak saja.

“Kemajuan Muratara ini tidak bisa dilakukan hanya dengan tangan saya sendiri, tanpa adanya bantuan dari seluruh OPD dan dukungan dari TNI-Polri. Kita harus bekerja bersama untuk mencapai tujuan yang lebih baik,” tegasnya.

Lebih lanjut, Bupati mengajak seluruh masyarakat untuk mewujudkan visi Kabupaten Muratara yang berlandaskan pada slogan Muratara Iluk (Indah Luwes Untuk Kebersamaan).

“Mari kita ciptakan Muratara yang lebih baik, harmonis, dan maju sesuai dengan visi dan misi kita bersama,” imbuhnya.

Dengan semangat kebersamaan yang ditunjukkan pada acara ini, diharapkan STQH Ke-III dapat menjadi momentum bagi Kabupaten Muratara dalam mempererat tali silaturahmi, meningkatkan keimanan, serta menciptakan masyarakat yang lebih religius dan sejahtera. (AkaZzz)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed