EmpatLawang, jurnalsumatra.com – Lagi, berbagai perlombaan dalam menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan dilaksanakan oleh Kecamatan Pendopo Barat (Pobar) Kabupaten Empat Lawang. Setelah tingkat anak anak Sekolah Dasar (SD) menghelat lomba anak Sholeh dan Sholihah, berupa lomba Tahfiz ayat ayat pendek, tata cara Sholat dan Azan. Kini giliran anak anak SMA dan SMP yang ada diwilayah Kecamatan Pendopo Barat (Pobar) Empat Lawang.
Yang kali ini, diutarakan Camat Pobar Empat Lawang, Susanto SP MM pada Jum’at (01/04/2022) mengatakan, untuk yang ini Dakwah To School yang dipusatkan di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Pobar Empat Lawang. “Kegiatan tentang kajian Islam ilmiah dengan tema Untaian Nasehat Ramadhan yang diikuti oleh para Guru, siswa/i dari SMA dan SMP diwilayah Pendopo Barat, Empat Lawang,” ucapnya lugas.
Menurutnya, kegiatan yang ada sebagai bentuk rasa syukur bahwa Insyaallah dipermukaan Allah SWT dengan bulan penuh Rahmad Barokah khusus untuk orang orang yang beriman. “Oleh sebab itu, para pelajar khususnya perlu di bekali dengan ilmu, dalam rangka menjalankan ibadah dan hal hal yang merusak ibadah tersebut. Harapannya, semua bisa mendapatkan limpahan Rahmat dan keberkahan yang ada pada bulan Ramadhan ini Aamin,” terang Susanto.
Sehingga, sambung Susanto, berharap Pendopo Barat (Pobar) AGAMIS bukan hanya Slogan atau Simbol, akan tetapi, benar bisa menggambarkan secara Zohir kehidupan masyarakat Pobar Empat Lawang. “Seperti yang disampaikan oleh Pak Bupati Empat Lawang Nonjok Muhammad bahwa MADANI itu bukan Selogan belaka, tapi benar benar jadi jati diri masyarakat Empat Lawang,” tambahnya.
Terakhir dikatakan Camat Pobar Empat Lawang, setelah kegiatan dipagi hari ini dilaksanakan lalu dilanjutkan dengan pengajian bulan tingkat Kecamatan sesuai dengan arahan dari Bupati Empat Lawang. “Yang jelas, sebagai masyarakat kita patut bangga dan bersyukur memiliki Pemimpin yang mempunyai Visi dan Misi sangat pro masyarakatnya,” tutup Camat Pobar. (Syah)
Komentar