Jakarta, jurnalsumatra.com – Guard veteran Gerald Green pensiun dari karier pemain profesionalnya setelah bermain 12 musim NBA dan akan bergabung dengan Houston Rockets sebagai pelatih pengembangan pemain, umum tim tersebut Jumat.
Green yang merupakan warga asli Houston, dipilih oleh Boston Celtics dengan pemilihan keseluruhan ke-18 dalam draft NBA 2005. Dia bermain untuk delapan tim NBA, termasuk Celtics dan Rockets, dan dengan rata-rata pencapaian 9,7 poin, 2,5 rebound dan 0,9 assist.
Dia rata-rata mencetak 15,8 poin tertinggi dalam kariernya untuk Phoenix Suns pada 2013-2014.
Green bermain untuk Houston selama musim 2018-2019, dengan rata-rata 9,2 poin dalam 73 pertandingan dari bangku cadangan.
Dia melewatkan musim 2019-2020 karena cedera kaki dan dikeluarkan oleh Rockets sebelum musim lalu dan selanjutnya kembali bergabung dengan Houston tetapi tidak menandatangani kontrak.
Green yang kini berusia 35 tahun memenangkan kontes Slam Dunk 2007 di All-Star Weekend dan menempati posisi kedua setelah Dwight Howard pada tahun berikutnya, demikian dilaporkan Reuters.(anjas)
Komentar