oleh

Diduga Bocor, Tim Gabungan Gerebek Gudang BBM Ilegal Kosong

LAHAT, jurnalsumatra.com – Tim Gabungan TNI-Polri dari unit Pidsus Satreskrim Polres Lahat, Subdenpom Lahat, Polsek Merapi Barat, Provost Sie Propam Polres Lahat, Sat-Pol PP Kecamatan Merapi Timur, serta Security PT Servo Lintas Raya, melaksanakan pengerebekan Gudang BBM subsidi jenis Solar Ilegal, dalam kondisi kosong.

Giat penertiban yang dilakukan oleh Tim Gabungan tersebut, terhadap gudang BBM Ilegal jenis solar dikawasan PT Servo Lintas Raya KM 110 ini, diduga bocor sehingga, para penimbun berhasil kabur dari pengerebekan itu, pada Kamis (16/5/2024).

“Benar, Kamis kemarin Tim Gabungan melaksanakan giat penertiban salah satu Gudang dikawasan PT Servo Lintas Raya KM 110. Hanya didapati sejumlah barang bukti bahwa adanya aktivitas di Gudang tersebut,” ungkap Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S.Sinaga SH, SIK, MH, melalui Kasi Humas AKP Sugianto, disampaikan Kasubsi Penmas Humas Polres Lahat AIPTU Liespono, SH, pada Jum’at (17/5/2024).

Dijelaskan Liespono, dalam giat penertiban gudang minyak Ilegal dapat diamankan barang bukti (BB) berupa, 1 Baby Tedmond kosong Kapasitas 1.000 L, 2 drum kapasitas 200 yang berisi BBM jenis solar ilegal, 4 jerigen kapasitas 35 liter yang berisikan BBM jenis solar ilegal dan 5 jerigen kosong Kapasitas 35 liter.

“Dengan adanya giat ini, maka masyarakat akan merasa takut untuk menimbun minyak solar bersubsidi yang diperuntukkan untuk perusahaan. Sebab ini tindak pidana penyalahgunaan BBM yang bersubsidi,” tambahnya.

Kegiatan seperti ini, sambung Liespono, Polres Lahat akan terus bergerak untuk menindak para pelaku penyalahgunaan BBM bersubsidi, dan tidak akan tebang pilih bagi oknum yang bermain dibelakangnya.

“Tidak akan tebang pilih, apabila ada oknum dibelakangnya pasti akan ditindak tegas sesuai dengan aturan yang berlaku,” pungkasnya. (D1N)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed