oleh

Hati-Hati! Modus Penipuan Mengatasnamakan Kades Belani

MURATARA, JURNAL SUMATRA – Di era teknologi yang semakin maju, masyarakat, termasuk para pejabat, dituntut untuk lebih waspada dan bijak dalam menggunakan media sosial, khususnya Facebook.

Baru-baru ini, beredar akun Facebook dengan nama “Shandy Abela Belani“ yang mengatasnamakan Kepala Desa Belani, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara). Namun, Kepala Desa Belani membantah bahwa akun tersebut adalah miliknya.

“Itu bukan akun Facebook saya. Itu ulah oknum yang ingin menipu dengan mencatut nama saya,” tegas Kades Belani kepada media. Senin (21/04/25)

Kecurigaan semakin kuat setelah awak media melakukan penelusuran melalui fitur Messenger menggunakan akun Apry Pratama. Saat hendak mengonfirmasi perihal aksi demo warga Desa Belani beberapa waktu lalu, akun tersebut merespons dengan mencurigakan.

“Saya lagi sibuk, kita ketemuan saja,” tulis akun tersebut, sebelum akhirnya melanjutkan pesan yang bernada mencurigakan. “Oya KK ada saldo tidak? Bantu sebentar, sebab saya tidak bisa TF. Bantu kirimkan ke kakak Taufik dulu sebesar satu juta rupiah. Nanti saya kembalikan satu juta lima ratus,” lanjutnya.

Modus ini diduga kuat merupakan aksi penipuan yang mencoba memanfaatkan nama pejabat desa untuk meminta transfer dana kepada masyarakat.

Masyarakat diimbau untuk selalu berhati-hati, tidak mudah percaya terhadap permintaan transfer uang melalui media sosial, serta melakukan konfirmasi langsung kepada pihak bersangkutan apabila menerima pesan mencurigakan. (AkaZzz)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed