oleh

Presiden Prabowo Lantik 481 Pasangan Kepala Daerah Hasil Pilkada 2024

JAKARTA, JURNAL SUMATRA – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara resmi melantik 481 pasangan kepala daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Acara pelantikan yang melibatkan 961 orang ini berlangsung di Istana Negara, Jakarta, dengan dihadiri oleh pejabat negara, para keluarga kepala daerah terpilih, serta sejumlah tamu undangan.

Prosesi pelantikan dimulai dengan pembacaan Keputusan Presiden (Keppres) dan Keputusan Menteri Dalam Negeri (Kepmen) terkait pengangkatan para kepala daerah terpilih.

Setelah itu, Presiden Prabowo mengambil sumpah jabatan para kepala daerah yang terdiri dari gubernur, bupati, dan wali kota dari berbagai wilayah di Indonesia.

Dalam sambutannya, Presiden Prabowo meminta kepada seluruh kepala daerah yang baru dilantik untuk mengucapkan sumpah jabatan berdasarkan agama dan keyakinan masing-masing.

Para kepala daerah beragama Islam mengucapkan sumpah dengan menyatakan, “Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban saya sebagai gubernur/bupati/wali kota dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada masyarakat, nusa, dan bangsa.

Pelantikan ini merupakan langkah penting bagi perjalanan pemerintahan di daerah-daerah yang baru saja melaksanakan Pilkada pada tahun 2024, yang kini siap memulai tugas mereka dalam memimpin dan mengelola wilayah masing-masing.

Harapan besar disematkan kepada para kepala daerah terpilih untuk dapat melaksanakan amanah rakyat dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi demi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat.

Daftar lengkap 481 pasangan kepala daerah yang dilantik pada hari ini dapat diakses melalui situs resmi pemerintah.(AkaZzz)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed