oleh

Kampanye di Prabumulih dan Muara Enim, Mawardi – Anita Ingin Wujudkan Harapan Masyarakat Sumsel

PRABUMULIH, JURNAL SUMATRA – Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel, Ir H Mawardi Yahya dan RA Anita Noeringhati menggelar kampanye di 2 Kabupaten /Kota di Provinsi Sumsel dalam satu hari.

Dua Kabupaten/Kota itu adalah, Kota Prabumulih dan Kabupaten Muara Enim tepatnya di Rumah Makan Siang Malam, Kota Prabumulih dan Kecamatan Lubai Ulu, Kabupaten Muara Enim. Jum’at (1/11/2024).

Seperti biasa, tiap kali menggelar kampanye, pasangan yang disebut MATAHATI ini selalu dihadiri ribuan masyarakat yang antusias mendengar pidato politik Paslon nomor urut 3 (tiga) Pilgub Sumsel 2024 itu.

Tampak masyarakat hadir secara antusias mengelu-elukan agar sekolah dan berobat gratis benar-benar dikembalikan saat pasangan Ini terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel 2025-2030.

Dalam sambutannya, Calon Gubernur Sumsel Ir H Mawardi Yahya dengan tegas siap mengembalikan program-program mantan Gubernur Sumsel Ir Syahrial Oesman dan Alex Noerdin.

“Kami sudah keliling di 17 Kabupaten/Kota di Sumsel, permintaan masyarakat sama, meminta sekolah gratis dan berobat gratis dikembalikan. Ini artinya program ini sangat diharapkan masyarakat kita,” ungkapnya.

Dihadapan masyarakat Kota Prabumulih dan Kecamatan Lubai Ulu Muara Enim, Mawardi berjanji kualitas berobat gratis akan lebih ditingkatkan lagi.

“InsyaAllah tidak ada lagi keluhan masyarakat prosesnya lamban, ribet dan lain sebagainya. Kita komitmen untuk lebih menyederhanakan birokrasi, cukup pakai KTP masyarakat sudah bisa menikmati berobat gratis,” paparnya.

“Untuk sekolah gratis, tidak ada lagi embel-embel bayar ini, bayar itu. Semua gratis,” sambung mantan Bupati Kabupaten Ogan Ilir 2 periode ini.

Dalam kesempatan sama, Mawardi Yahya sempat bertanya, apakah benar sekarang sekolah gratis bayar? Apakah benar masuk SLTP dan SLTA berjuta-juta? Bahkan masuk SMA bisa puluhan juta? Dengan kompak masyarakat menjawab Benar!

“Siap, kita kembalikan sekolah gratis? Siap, kita kembalikan berobat gratis? Siap, bantuan pondok pesantren kita kembalikan? Siap kejayaan Sriwijaya FC kita kembalikan? Siap, program-program pak Syariah dan pak Alex kita kembalikan semua?,” tegas Mawardi yang disambut antusias masyarakat dengan kata ‘Siap’.

Untuk itu lanjutnya, tidak ada kata lain selain Coblos nomor 3 untuk MATAHATI menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel 2025-2030.

“Yakinlah bapak-bapak dan ibu-ibu, kami akan membawa Sumatera Selatan Bangkit lebih baik lagi, tentunya untuk kesejahteraan masyarakat Sumsel,” tukasnya.

Hal senada juga disampaikan Calon Wakil Gubernur Sumsel, RA Anita Noeringhati, bahkan katanya, dirinya akan memperjuangkan kalangan perempuan atau emansipasi wanita.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed