MUBA, JURNAL SUMATRA – Bakal calon bupati Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), H.Toha Tohet pada Jumat (13/09/2024) kemarin, Silahturahmi dengan tokoh masyarakat yang ada di kampung 4 sekayu tepatnya di rumah kediaman Keluarga besar H. Ibnu
Kedatangan putra muba yang mencalonkan diri sebagai bupati Muba pada pilkada serentak tahun 2024 itu tidak sendirian, dia didampingi ketua tim pemenangan maju bersama chandra, relawan-relawan dan tokoh-tokoh partai pendukung. Antara lain, Andriyadi dan zidilatuher, keduanya dari partai Nasdem, dan tampak pula Toha Tohet didampingi Ustad kondang Alamsyah yang biasa di sapa masyarakat sekayu dengan sebutan ustad coy
Dari pantauan, tampak masyarakat berduyun-duyun mendatangi kediaman tokoh masyarakat guna untuk hadiri silahturahmi dengan bakal calon bupati Toha Tohet yang sengaja datang jauh dari Desa Sungai Angit Babat Toman ketempat mereka hanya untuk bersilahturahmi dengan warga kampung 4 sekayu
Dalam sambutannya, Toha Tohet mengatakan ia sangat merasa bangga disambut dengan meriah dan sangat di hormati oleh masyarakat kampung 4 ini.
Dalam kesempatan itu, Toha Tohet juga mengutarakan niat baiknya untuk membangun muba lebih baik dari sekarang.
“Maka dari itu dengan ucapan bismilah saya maju sebagai calon bupati muba tahun 2024 ini,” ucap Toha Tohet.
Lebih lanjut, diutarakan Toha, dirinya meminta restu dan minta dukungan kepada masyarakat Muba, khususnya masyarakat Kampung 4 Sekayu ini untuk membantunya agar terpilih menjadi bupati Muba.
“Tolong bapak-bapak, bibik, mamak, uwak, kuyung dan adek-adek untuk mendukung saya, jadikan saya bupati, niat saya baik hanya untuk membangun Muba lebih baik, sekarang saya siap mengabdi dan mensejahterakan masyarakat, saya berjanji,” ucap Toha.
Dalam kesempatan itu juga, keluarga besar H.Ibnu mengatakan, terima kasih atas kedatangan adinda Toha Tohet yang telah meluangkan waktu untuk bersilahturahmi dengan masyarakat Kampung 4 Sekayu,
“Insyaallah dengan niat yang baik adinda Toha Tohet untuk membangun Muba lebih baik, kami siap mendukung dan berjuang untuk kemenangan H. Toha tohet,” ucap dia.
Toha Tohet sendiri sebelum melakukan silahturahmi di Kampung 4 Sekayu ini sempat ikut sholat jumat berjamaah bersama di Masjid Agung Sekayu dan juga berziarah ke makam puyang Depati Sekayu orang pertama yang jadi bupati Muba. (Rafik Elyas/ril)
Komentar