oleh

Sempurnakan LPPD Pemkab Banyuasin, Ini Dilakukan Hani Syopiar Rustam

  • BANYUASIN, Jurnalsumatra.com – Sempurnakan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) Kabupaten Banyuasin, sebagai laporan atas penyelenggaraan pemerintahan daerah berdasarkan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD), PJ Bupati Banyuasin Kuker ke Direktorat Evaluasi Kinerja dan Peningkatan Kapasitas Daerah Kementerian Dalam Negeri, Senin (29/1/2024).

Berlangsung pada Jum’at (26/01/24) lalu, dalam Kuker tersebut PJ Bupati Banyuasin yang didampingi beberapa Kepala OPD Banyuasin tersebut, bertujuan untuk meminta pendampingan dari Direktorat Evaluasi Kinerja dan peningkatan kapasitas daerah dari proses sampai pelaporan.

PJ Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam dalam kesempatan itu menyampaikan, tujuan pihaknya lakukan Kuker ke Direktorat Evaluasi Kinerja dan Peningkatan Kapasitas Daerah Kementerian, dalam rangka untuk meminta pendampingan dari Direktorat Evaluasi Kinerja, guna peningkatan kapasitas daerah dari proses sampai pelaporan.

Karena berdasarkan Rencana RKPD yang disampaikan oleh kepala daerah kepada Pemerintah, hingga Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) merupakan tugas bersama perangkat daerah, bukan hanya satu Kepala Perangkat Daerah, akan tetapi semua Kepala organisasi perangkat daerah yang terlibat.

 “Kami datang untuk meminta pendampingan dari direktorat evaluasi kinerja dan peningkatan kapasitas daerah dari proses sampai pelaporan, karena dalam hal pembuatan laporan sampai akhir. Kabupaten Banyuasin tahun 2023 ini naik dari peringkat 231 dan sekarang menjadi peringkat ke- 36 se-Indonesia,” ungkapnya.

Semua ini merupakan kerja bersama untuk menghasilkan capaian yang diinginkan, untuk itulah kita siap mendapatkan arahan dan berharap dapat support penuh, untuk Kabupaten Banyuasin agar kita tahu kekurangan kita supaya dapat memperbaiki kedepan untuk tahun 2024, agar capaian kinerja Pemkab Banyuasin dapat menjadi terbaik

Sementara itu, Kasubdit Evaluasi Kinerja dan Peningkatan Kapasitas Daerah Wilayah IV Direktorat EKPKD, Amril Rahim, AP.,M. Si menyambut baik atas niat Pemerintah Kabupaten Banyuasin.

“Kita harus sama-sama memperbaiki mekanisme dan tahapan yang ada, pertama penyusunan tim penyusun, kedua penyusunan data dukung serta tahap rancangan. Lalu diperkuat dengan pembagian kinerja secara secara triwulan, agar dapat membandingkan triwulan pertama, kedua dan seterusnya,” timpalnya. (Son)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed