Lahat, jurnalsumatra.com – Guna mengantisipasi kelangkaan atau kekosongan termasuk penimbunan oleh oknum oknum nakal, membuat jajaran unit Pidana Khusus (Pidsus) Polres Lahat dipimpin langsung Kanit Pidsus Polres Lahat IPDA Chandra Kirana SH, melakukan penelusuran dan memantau persediaan Tabung Gas Oksigen diwilayah hukum Polres Lahat.
Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono S.Ik didampingi Kasat Reskrim AKP Kurniawi H Burmawi S.Ik melalui Kanit Pidsus Polres Lahat IPDA Chandra Kirana SH membenarkan, dengan turunnya langsung kelapangan ini, untuk memantau persediaan tabung gas Oksigen yang ada di Kabupaten Lahat. “Giat dalam melakukan pemantauan dalam peredaran tabung gas Oksigen ini, guna mendata stok ketersediaan agar tidak terjadi kelangkaan ataupun kekosongan dilapangannya,” ungkap mantan Kanit Reskrim Polsek Bungamas pada Kamis (29/07/2021) .
Selain itu, diakui Chandra, memantau kekosongan ataupun penimbunan oleh oknum oknum yang tidak bertanggungjawab. Sehingga, saat tabung gas Oksigen ini dibutuhkan benar benar masih ada, dan stoknya aman. Ia menjelaskan, kegiatan dilakukan sejak pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai. Dan, dari pemeriksaan ketersediaan tabungan Oksigen dilakukan di tiga (3) titik selaku Distributor.
“Hasil pemeriksaan dari ketersediaan dari Distributor sendiri, kita lakukan di CV DWI KARYA selaku pemasok, CV Kenangan Lematang, dan yang terakhir di Klinik dr.Rita pun tak luput kita pantau,” tambahnya. Alhamdulillah, didapat dari lapangan dan keterangan kata Chandra, untuk ketersediaan tabung Oksigen masih tidak ada kendala. Untuk, harga isi ulang tabung Oksigen masih stabil dihargai Rp.110.000/tabung besar (50Kg) dan Rp.70.000/tabung kecil.
“Untuk pengisian tabung gas dilakukan di daerah Tanjung Enim Kabupaten Muara Enim. Yang jelas, saat ini ketersediaan tabung Oksigen masih tidak ada kendala dan terbilang stabil,” cetusnya. Akan tetapi, ditambahkan Chandra, yang menjadi kendala pengurangan kuota isi tabung Oksigen (liquid) yang dikurangi dari agen yang berada di Tanjung Enim, dikarenakan, diprioritaskan untuk kebutuhan Rumah Sakit (RS) dan Faskes dalam menangani Pandemi Covid 19.
kendalanya, ditegaskan Chandra, dalam pengurangan kuota isi tabung oksigen (liquid) yg dikurangi dari agen yang berada di tanjung enim dikarenakan diprioritaskan untuk kebutuhan Rumah sakit dan Faskes dalam menangani pandemi covid-19. Chandra menegaskan, dengan turunnya kelapangan unit Pidsus Polres Lahat selain mendata juga menghimbau kepada agen atau pihak terkait agar menjual dengan harga eceran tertinggi (HET). “Nah, bagi masyarakat apabila menemukan atau mengetahui adanya kelangkaan, penimbunan atau penjualan Oksigen maupun tabung tidak sesuai harga HET/Janggal, silakan diinformasikan kepada kami (Pidsus) Polres Lahat,” tunggu Chandra Kirana. (Din)
Komentar