Sementara, Dekan Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya Dr Ir A Muslim MArg juga menyampaikan, bahwa kabupaten Muba memang menjadi tempat yang sangatlah tepat untuk Mahasiswa/i Program Studi Agribisnis melakukan magang. Bukan tidak ada alasan namun, Muba yang sangat terkenal dengan berbagai SDA yang dimiliki serta inovasi dalam pengembangan tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi orang sekitar.
“Untuk itu, kami ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Muba yang sudah menerima langsung dan memfasilitasi mahasiswa untuk belajar disini. Banyak inovasi yang kami kagumi di Muba ini, termasuk juga dalam hal penanganan COVID-19,”ungkapnya. Lanjutnya, kesempatan magang di Muba, tentu menjadi kesempatan emas bagi para mahasiswa/i. Selain tempat yang pas serta KUD yang unggulan. Namun para mahasiswa dapat mengidentifikasi masalah dan memecahkannya, dengan melakukan survei dan wawancara. Serta bisa menjadi sumbangsih bagi para pertanian yang ada di Muba.
“Selama 1 bulan dan sebanyak 47 Mahasiswa/i yang akan melaksanakan magang di Muba, khususnya di wilayah Kecamatan Sungai Lilin dan Kecamatan Keluang. Maka, dengan ini kami titipkan mohon untuk dibimbing, diarahkan dan dinasehati. Sehingga dapat menjadi mahasiswa yang berdedikasi tinggi,”tandasnya. (Rafik Elyas)
Komentar