Manado, jurnalsumatra.com – PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulawesi Utara dan Gorontalo (BSG) menyiapkan dana sebesar Rp600 miliar untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam menghadapi Lebaran tahun 2021 ini.
“Kami siapkan dana sebesar Rp600 miliar dan paling besar akan disiapkan di daerah yang mayoritas merayakan Lebaran,” kata Dirut BSG Revino Pepah, di Manado, Kamis (6/5).
Dia mengatakan wilayah kerja BSG yang memiliki penduduk cukup banyak merayakan Lebaran yakni di Kabupaten Bolmong Raya, Provinsi Gorontalo, sebagian Kota Manado juga di Pulau Jawa.
“Semua ATM akan dipantau dan diisi penuh selama Ramadhan maupun libur Lebaran nanti,” kata Revino.
Ada beberapa kantor kas yang akan melayani nasabah dan masyarakat selama libur Lebaran.
Selain menyiapkan dana tunai, kata Revino, pihaknya berharap nasabah memanfaatkan layanan digital apalagi selama pandemi ini.
“Nasabah bisa memanfaatkan BSG Touch maupun BSG SMS banking, bisa melakukan transaksi keuangan kapan saja dan dimana saja,” jelasnya.
BSG, katanya, akan terus memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat Sulut dan Gorontalo selaku pemilik “Torang pe Bank” ini.(anjas)
Komentar