oleh

PMI sisir lokasi pengungsian di wilayah pegunungan Malunda Sulbar

Lanjut dia, beberapa diantara pengungsi juga terdapat ibu hamil, bayi, balita dan warga lanjut usia sehingga kondisi kesehatan harus benar-benar dipantau. Tidak menutup kemungkinan PMI akan menambah tim kesehatan untuk mempercepat pelayanan kesehatan.

“Personel tambahan dari PMI Malang Provinsi Jawa Timur sesuai jadwal segera bergabung dengan relawan yang sudah bertugas lebih dahulu di lokasi terdampak gempa. Kemudian PMI Pusat pun menerjunkan 10 personel dari bidang kesehatan ditambah tenaga kesehatan dari RS PMI Bogor Provinsi Jabar,” katanya.

Berdasarkan data terbaru, PMI telah mengirimkan 500 terpaulin, 11 ribu pakaian layak pakai, 200 selimut dan 51.200 alat pelindung diri berupa masker bedah dan kain serta hazmat ke berbagai wilayah terdampak bencanan gempa di Sulbar.

Kemyudian, personle PMI juga mendistribusikan air bersih ke lokasi pengungsian Sulbar. Sebanyak 11 unit truk tangki berkapasitas 5.000 liter dikerahkan dalam pelayanan tersebut.(anjas)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed